LG G2 Mini Smartphone Android KitKat - LG dipastikan akan merilis versi mini dari smartphone unggulannya yaitu LG G2 mini pada 24 Februari 2014 atau hari pertama Mobile World Congress di Barcelona. Seperti apa sosok dari LG G2 Mini ini memang belum diketahui. Namun demikian, dugaan spesifikasi dari smartphone dimaksud kini telah menyeruak.
Dari informasi yang beredar LG G2 Mini akan ditenagai dengan chipset snapdragon 400 yang mengusung quad core berkecepatan 1.2Ghz. Selain itu, untuk mengoptimalkan kinerja chipset tersebut LG pun telah membenamkan RAM dengan kapasitas 1GB.
Sementara untuk layar, smartphone itu terlihat tampil dengan ukuran 4.3 inchi beresolusi 540 x 960 piksel dan akan menjalankan Android 4.4 KitKat.
Hingga saat ini belum ada satupun sumber yang memberitakan fitur pada LG G2 Mini seperti kamera. Begitu juga dengan harga LG G2 Mini masih belum diketahui.