Harga Advan Vandroid S5i - Banyak kelebihan yang ditawarkan handphone terbaru dari Advan yakni advan Vandroid S5i, seperti Smartphone ini telah dilengkapi prosesor Quad Core, layar besar berukuran 5.5. inch dan tentunya harga yang murah yaitu 1 jutaan. Dan bagi anda yang tertarik memiliki ponsel ini. simak review lengkap advan Vandroid S5 dibawah ini.
Advan Vandroid S5i memiliki bentang layar 5.5 Inch, sedangkan resolusi yang digunakannya berukuran qHD 960 x 540 piksel. Tersedia pula teknologi IPS Display untuk gambar lebih tajam, dan kesan lebih mengasyikan pada setiap sisi layar.
Peforma Advan Vandroid S5i akan ditopang oleh CPU Quad Core dengan kecepatan 1.2 Ghz bertipe Cortex A7. Sangant disayangkan Ram yang dimiliki ponsel ini hanya berukuran 512 Mb, sedangkan operating system yang digunakan juga masih menggunakan Android Jelly Bean.
Untuk kamera sendiri, sama dengan yang dimiliki Advan Vandroid Gaia, yaitu menggunakan kamera belakang 8 Megapixel, dan kamera depan 3 Megapixel. Tersedia pula teknologi Autofocus dan LED Flash untuk meningkatkan jepretan foto pada tempat bercayaha minim
Untuk konektivitas anda bisa mengandalkan Wifi, Bluetooth V4, dan MicroUSB untuk bertransfer data. Sedangkan untuk mengakses internet, anda bisa mengandalkan jaringan HSDPA pada salah satu sim, dari ke 2 sim card yang anda benamkan.
Untuk menyimpan beragam file yang anda miliki, Advan Vandroid S5i sudah menyediakan memory internal berukuran 4 GB, dan bisa anda perluas dengan microSD berkapasitas maksimum 32 GB. Dan untuk kapasitas baterai yang dimiliki Advan Vandroid S5i berukuran 2500 mah.
Harga Advan Vandroid S5i yang 1 Jutaan rupiah, bisa menjadi alternatif bagi anda yang ingin memiliki handphone yang telah diperkuat CPU quad core dan memiliki sektor kamera yang bisa diandalkan.
Spesifikasi advan Vandroid S5i
Dual Sim
Layar : IPS LCD, 4.7 Inch qHD 960 x 540 piksel
Memory : 4 GB, microSD, up to 32 GB
Ram : 512 Mb
Konektivitas : HSDPA, Wifi 802.11/b/g/n/ac, ac dual-band, WI-FI, GPS, Bluetooth V4.0.
OS : Android OS, v4.2 (Jelly Bean)
CPU : Quad Core 1.2GHz
Kamera Belakang : 8MP, autofocus, LED Flash, Video
Kamera Depan : 3 MP
Baterai : Li-Ion 2400 mAh battery